Minggu, 18 Oktober 2015

Pawai Ta’aruf Meriahkan Pekan Kegiatan Muharram 1437 H


CILACAP - Sepanjang Jalan MT Haryono mulai dari Masjid Baiturrahim Komplek Perumahan Pertamina Donan hingga Masjid Agung Darussalam Alun Alun Kabupaten Cilacap dipenuhi oleh anak-anak pelajar mulai tingkat PAUD hingga mahasiswa, termasuk para remaja masjid dan majelis taklim yang berpawai sambil mengumandangkan shalawat. Mereka turut serta meramaikan kegiatan pawai ta’aruf yang digelar oleh Badan Dakwah Islam Pertamina Refinery Unit IV Cilacap. Berbagai atribut dengan simbol-simbol Islami yang ditampilkan oleh masing-masing peserta menambah meriah pelaksanaan pawai ta’aruf. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pembukaan Pekan Kegiatan Muharram (PKM) 1437 H (14/10). Peserta yang berjumlah lebih dari 1500 orang ini dilepas oleh Wakil Bupati Cilacap H. Ahmad Edi Susanto ST.
Sebelum pawai ta’aruf, PKM diawali dengan upacara pembukaan Apel Muharram yang berlangsung di lapangan sepak bola Komperta Donan Lomanis. Bertindak sebagai inspektur upacara PKM Wakil Bupati Cilacap H. Ahmad Edi Susanto ST. Secara resmi, pembukaan PKM ditandai dengan dibunyikannya sirine panjang oleh Wakil Bupati Cilacap didampingi Senior Manager Operation & Manufacturing RU IV Dadi Sugiana dan dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara.
Dalam sambutannya H. Ahmad Edi Susanto ST yang membacakan sambutan Bupati Cilacap menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pertamina RU IV yang dalam berbagai kesempatan selalu menggelar kegiatan positif yang melibatkan masyarakat. Dikatakannya hal ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Cilacap yaitu Bangga Mbangun Desa.
Pada kesempatan yang sama Ketua BDI RU IV M. Chudori menyampaikan kegiatan PKM ini merupakan salah satu bentuk kepedulian RU IV terhadap masyarakat. Dikatakannya selain Pawai Taaruf dalam rangka PKM juga dilaksanakan Seminar Pendidikan Anak yang dilaksanakan di gedung PWP dengan pemateri Sinyo Egi dari Komunitas Peduli Sahabat Yogyakarta (14/10).
Selain itu pada tanggal 17 Oktober 2015 di Masjid Baiturachim Komperta Gunung Simping juga digelar berbagai perlombaan seperti lomba menghafal Al Quran, lomba Da’i muda dan lomba menulis Kaligrafi yang diikuti oleh lebih dari 500 peserta baik usia SD, SMP maupun SMA dengan dikelompokkan menjadi dua kategori anak dan remaja.
Pada hari yang sama setelah seluruh pelaksanaan lomba usai kemudian dilakukan penutupan dengan agenda pembagian hadiah. Para pemenang dari seluruh kategori mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan dan seritifkat yang diserahkan oleh Ketua BDI RU IV M. Chudori. Pada kesempatan ini M. Chudori mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah ikut serta mensukseskan PKM 1437 H. “ Kegiatan ini tidak semata mata untuk mencari hadiah semata namun juga untuk menambah ilmu dan pengalaman generasi muda Islam di Kabupaten Cilacap”, ujarnya.

“ Saya sangat senang sekali dengan digelarnya kegiatan PKM di Pertamina karena selain untuk mengisi acara tahun baru Islam juga untuk sarana dakwah”, ujar pemenang lomba Dai Muda Isnaeni Khoirunnisa. aji

Tidak ada komentar:

Posting Komentar